Pengertian Indefinite Pronoun
Indefinite pronoun adalah pronoun (kata ganti) untuk orang, benda, atau hal secara umum (tidak spesifik). Pronoun ini ada yang singular, plural, ataupun salah satu dari keduanya.
Possessive Pronoun adalah kata ganti yang berfungsi untuk menunjukkan kepemilikan. Di dalam suatu kalimat, kata ini dapat menempati posisi sebagai subject, subject complement, atau direct object.
Demonstrative pronoun adalah pronoun (kata ganti) yang menggunakan parameter number (jumlah) dan distance (jarak). Noun yang digantikan umumnya berupa benda, namun dapat pula berupa orang atau hal. Kata ganti Bahasa Inggris ini antara lain: this, that, these, dan those. Bentuknya sama persis dengan demonstrative adjective.
Expletive adalah “empty words” atau kata-kata yang tidak punya arti yang ditambahkan pada suatu kalimat.
Intensive pronoun adalah pronoun (kata ganti) yang digunakan untuk memberikan penekanan pada antecedent (noun atau pronoun lain yang intensive pronoun di suatu kalimat mengarah kepadanya). Perannya di dalam kalimat sebagai appositive dengan posisi umumnya segera setelah antecedent. Kata ganti ini terdiri dari: myself, yourself, herself, himself, dan itself pada bentuk singular (tunggal), dan yourselves, ourselves, dan themselves pada bentuk plural (jamak).
Relative Pronoun adalah pronoun (kata ganti) untuk membentuk relative clause (adjective clause).
Relative clause sendiri merupakan subordinate clause yang menerangkan noun (kata benda) atau pronoun (kata ganti) pada main clause di dalam suatu complex sentence.